SOLO - SOLOPEDULI menggelar Scale Up untuk seluruh tim fundraising. Kegiatan ini mengangkat tema Bisnis Model Canvas dengan penerapan teori dan aplikasi yang diisi langsung oleh Ketua Yayasan sekaligus Direktur Utama SOLOPEDULI, Sidik Anshori. Kegiatan berlangsung di RS JIH Solo ini pada 5/2.
Tim Fundraising SOLOPEDULI yang berjumlah sekitar 50 pegawai ini berasal dari cabang-cabang SOLOPEDULI di area Soloraya, Semarang dan Jogjakarta. Pada Kegiatan ini seluruh peserta dibagi ke dalam 7 kelompok, dimana masing-masing kelompok membuat desain perencanaan strategi untuk satu tahun ke depan. Peserta juga diminta untuk presentasi menjelaskan rancangan strateginya.

”Alhamdulillah bisa mengikuti kegiatan ini sampai tuntas, sekarang saya jadi lebih paham bagaimana menerapkan teori dan aplikasinya, tahapan-tahapannya juga, selama ini hanya sekedar tau saja istilah bisnis model canvas,” ungkap salah satu peserta yang berasal dari SOLOPEDULI Cabang Boyolali, Aulia Nuraini.
”Kegiatan ini ditujukan agar setiap fundrising memiliki pemahaman yang sama dan riil terhadap tipe-tipe calon donatur, pengeluaran biaya, cara kerja lembaga dan sebagainya, dengan pemahaman ini tentu akan lebih mudah bagi amilin (pegawai Zakat) untuk mengajak donatur menunaikan zakat, infak, sedekah maupun wakaf. Mengajak dan menyadarkan orang untuk menunaikan kewajiban (mengeluarkan zakatnya) tentu membutuhkan cara yang tepat,” jelas Direktur Fundraising SOLOPEDULI, Tri Waluyo. Ia berharap dengan bekal pelatihan ini akan memudahkan pegawai SOLOPEDULI dalam menyadarkan calon danatur untuk menunaikan Ziswaf.