Seribu Paket Sembako Dibagikan Untuk Warga Terdampak Covid-19 Di Wonogiri

WONOGIRI - Kaum dhuafa di Wonogiri mendapatkan seribu paket sembako dari SOLOPEDULI dan BPKH RI (Badan Pengelola Keuangan Haji Republik Indonesia). Paket sembako ini diberikan untuk orang-orang dhuafa yang terkena dampak covid-19. Pembagian sembako dilakukan semenjak 25 April hingga 10 Mei 2020.

”Kami bagikan paket ini dengan mendata seluruh penerima, agar bantuan benar-benar sesuai amanah dan tepat sasaran,” terang Sidik Anshori selaku Direktur Utama SOLOPEDULI. Paket bantuan yang berisi beras 10 Kilogram, minyak, gula dan mie instan ini bisa mencukupi untuk seribu Kepala keluarga selama beberapa bulan ke depan. ”Setidaknya kaum dhuafa bisa terjamin kebutuhan pokoknya karena dampak covid-19 diprediksi akan berlangsung cukup lama,” imbuhnya.

Salah satu wilayah yang mendapat bantuan di Kecamatan Wonoboyo Boyolali. Di wilayah tersebut banyak warga yang terdampak secara ekonomi akibat pandemi Covid-19. ”Banyak warga yang di PHK, beberapa tidak bisa jualan di pasar, dan beberapa petani tidak bisa menjual hasil pertaniannya, untuk itulah wilayah ini menjadi salah satu wilayah yang mendapat bantuan dari SOLOPEDULI dan BPKH RI,” ungkap Hasta Heriawan, salah satu tim penyaluran SOLOPEDULI.

Warga Jl.cempaka 6, RT 02/4, Pokoh, Wonoboyo, Wonogiri, Jawa Tengah merasa sangat terbantu dengan adanya penyaluran ini. ”Terimakasih banyak SOLOPEDULI dan BPKH yang telah membantu warga kami disini, banyak sekali paket bantuannya, insya Allah bisa cukup untuk beberapa bulan ke depan,” tutur perwakilan warga, Anfasa Azwan Izza Perdana.

”Bantuan untuk seribu kepala keluarga ini ada setidaknya 4 ribu penerima manfaat karena asumsinya 1 kepala keluarga untuk 4 orang penerima manfaat, Insya Allah bantuan ini kami distribusikan ke wilayah yang terdampak covid-19 yang cukup parah. Semoga bantuan ini bisa dapat meringankan beban kebutuhan warga terdampak Covid-19 dan menjadi keberkahan untuk donatur semuanya. Kami juga menyampaikan terimakasihnya kepada BPKH yang telah mempercayakan SOLOPEDULI untuk menyalurkan bantuan untuk masyarakat dhuafa dan yang terdampak covid-19,” jelas Sidik Anshori.

”Masih banyak kaum dhuafa yang membutuhkan bantuan. Maka mumpung bulan Ramadhan, dimana ini adalah momentum istimewa untuk melakukan amal terbaik dan ajang saling berbagi kebagiaan bagi sesama, maka kami tidak henti-hentinya mengajak masyarakat untuk membantu yang benar-benar membutuhkan,” pungkasnya.