Solo Peduli Bangun Huntap Untuk Warga Cianjur

Sinergi dalam kebaikan, Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Solo dan Solo Peduli memberikan bantuan Hunian Tetap (Huntap) kepada penyintas gempa Cianjur pada Jumat (6/1). 

Bantuan Huntap ini merupakan salah satu bentuk program recovery pasca bencana yang dilakukan oleh Solo Peduli, sebagai wujud kepedulian dan pendampingan bagi  masyarakat penyintas gempa Cianjur. 

 

Penerima bantuan Huntap adalah H. Djainudin, tokoh agama dan tokoh masyarakat di Cianjur. Huntap untuk H.Djainudin berada di Kampung Cijedil Kulon, Desa Cijedil, Kecamatan Cugenang. Cugenang, yang merupakan wilayah paling terdampak gempa Cianjur, dimana rumah-rumah warga hingga fasilitas umum rusak berat.

Serah terima Huntap dihadiri langsung oleh perwakilan IPHI Solo dan Tim Sigab (Siaga Bencana) Solo Peduli. Dalam agenda tersebut H. Djainudin menyampaikan rasa terima kasihnya kepada IPHI Solo dan Solo Peduli.

“Terima kasih atas bantuan rumahnya. Kemarin gempa rumah roboh, ini saudara jauh dari Solo berkenan membantu,” ucapnya.