Paket Cinta Yatim Untuk Ananda Rania, Daffa, Dan Aiza

Solo Peduli kembali menyalurkan bingkisan Cinta Yatim untuk anak-anak yatim yang membutuhkan. Kali ini penerima bantuan adalah tiga bersaudara yatim yang tinggal di Sudiroprajan RT 2 RW 3 Jebres, Surakarta pada Kamis (26/1).

Ananda Rania, Daffa, dan Aiza Mafaza merupakan penerima paket Cinta Yatim kali ini. Ketiganya merupakan anak yatim, ayahnya meninggal 2 tahun lalu.

Sang ibu, Septiana saat ini harus berjuang sendirian untuk memenuhi kebutuhannya dan ketiga buah hatinya.

Untuk mencukupi kebutuhan mereka berempat Ibu Septiana mempunyai dua pekerjaan. Pertama sebagai buruh cuci, cucian milik pelanggan biasanya ia kerjakan dirumah. Kedua, ia bekerja sebagai tukang ojek panggilan.

Dari kedua pekerjaan yang ia jalani, pendapatannya hanya Rp 35.000 - Rp 50.000 per hari. Dengan pendapatan sebesar itu, harus bisa dipakai untuk mencukupi kebutuhan ia dan anak-anaknya yang masih dalam usia sekolah.

Paket Cinta Yatim yang tersalurkan untuk ananda  Rania, Daffa, dan Aiza Mafaza kali ini besar harapannya bisa meringankan beban perekonomian Ibu Septiana dan semakin banyak masyarakat yang tergerak untuk membantu anak-anak yatim dengan kondisi sulit seperti mereka.