Karanganyar - SOLO PEDULI rutin menggelar Kajian Ahad Pagi untuk para anggota Himpunan Mahasiswa Peduli (HMP) pada Ahad (06/08/2023). Acara yang diadakan di Masjid Assalam, Kompleks Griya Smart, Bolon, Colomadu, Karanganyar, ini memiliki tujuan utama untuk membangun generasi muda yang unggul melalui penerapan nilai dan sifat saudagar.
Sidik Anshori, S.Sos.I., Direktur Utama SOLO PEDULI, sebagai pembicara utama, menyampaikan bahwa untuk mencapai kesuksesan dalam berwirausaha, sangat penting untuk mengubah mindset. Beliau menegaskan bahwa kita harus melampaui sekadar menjadi rakyat biasa dengan mengembangkan pola pikir seorang saudagar. Mindset seorang saudagar perlu diterapkan dalam semua aspek berwirausaha, dengan tetap mempertahankan sifat-sifat utama seorang saudagar, seperti sederhana, optimis, religius, dan memiliki target pemberdayaan.

Tidak hanya itu, Sidik Anshori juga mengingatkan tentang teladan luar biasa dari Rasulullah. Rasulullah adalah contoh nyata seorang saudagar ulung yang jujur dan amanah. Dengan mengadopsi nilai-nilai kepribadian dan tindakan Rasulullah, kesuksesan akan lebih dari sekadar pencapaian materi; ia juga akan memberikan dampak positif pada masyarakat dan lingkungan sekitar.
"Meraih kekayaan bukan semata-mata untuk diri sendiri, tetapi sebagai sarana untuk membantu sesama. Kekayaan yang dimiliki seharusnya didasarkan pada nilai-nilai religius, sehingga kita senantiasa berada dalam jalur yang diridhoi oleh Allah SWT," tuturnya.
Sebagai penerima beasiswa perguruan tinggi SOLO PEDULI, HMP diharapkan mampu menerapkan nilai-nilai yang telah diuraikan dalam kajian ini, dalam kehidupan sehari-hari. Melalui kajian rutin seperti ini, SOLO PEDULI terus berupaya menjalin interaksi untuk mendorong pertumbuhan mental dan kemandirian mahasiswa dalam rangka membangun generasi yang berdaya.