Melalui SOLOPEDULI, Karang Taruna Sekar Asih Jembangan Berdonasi Untuk Palestina

Karanganyar - Karang Taruna Sekar Asih dari Jembangan, RT.05 RW.03, Desa Kaling, Kecamatan Tasikmadu, Kabupaten Karanganyar, mendatangi Kantor Pusat SOLOPEDULI untuk menyerahkan donasi Palestina sejumlah Rp3.900.000 pada hari Jumat (17/11/2023). Perwakilan Karang Taruna Sekar Asih yang diwakili oleh Amirlana bersama rekannya mengunjungi kantor solopeduli untuk menyerahkan donasinya kepada Kepala Digital Fundraising SOLOPEDULI, Farida Chusnuryati.

Donasi ini merupakan hasil penggalangan yang dilakukan oleh Karang Taruna Sekar Asih, dimotivasi oleh panggilan kemanusiaan dan keprihatinan terhadap perlakuan tidak manusiawi yang dialami oleh umat manusia di Palestina, terutama yang menjadi korban adalah umat Muslim. Mereka merasa tergerak hati untuk memberikan bantuan sebisa mungkin, mengingat di sana terdapat Masjid Al-Aqsa, masjid bersejarah umat Islam.

Amirlana, salah satu penggerak kegiatan ini, menyampaikan bahwa mereka memilih SOLOPEDULI sebagai penyalur donasi karena telah melihat banyak postingan di Instagram SOLOPEDULI yang menyoroti kondisi di Palestina yang saat ini masih memprihatinkan. Mereka menaruh kepercayaan bahwa SOLOPEDULI akan menjalankan amanah untuk menyampaikan donasi ini kepada saudara-saudara di Palestina yang saat ini sedang mengalami musibah.

Kegiatan peduli Palestina ini sendiri telah dilaksanakan oleh Karang Taruna Sekar Asih sejak awal bulan November di Dusun Jembangan dan sekitarnya. Mereka menginformasikan bahwa mereka tahu tentang SOLOPEDULI yang menyalurkan donasi untuk Palestina dari akun Instagram @solopeduli. Kemudian mereka berhasil menghubungi Admin Digital Fundraising melalui platform tersebut.

“Nanti rencananya warga kami juga akan melakukan penggalangan donasi untuk Palestina, Insyaallah kami juga akan mengamanahkannya kepada SOLOPEDULI,” ujar Amirlana.

Farida menyampaikan, “Masyaallah, Alhamdulillah Jazakumullah khoiron katsir kami ucapkan kepada Karang Taruna Sekar Asih yang telah mempercayakan amanah donasinya kepada SOLOPEDULI, Insyaallah kebaikan ini akan kami sampaikan kepada saudara-saudara Muslim kita yang ada di Palestina yang sekarang ini sedang tertimpa musibah. Dan kami doakan semoga Karang Taruna Sekar Asih dicatat kebaikannya oleh Allah SWT. Aamiin.”

Semoga donasi yang dikumpulkan dapat memberikan bantuan yang signifikan bagi saudara-saudara di Palestina yang membutuhkan, dan semoga SOLOPEDULI dapat mengantarkan bantuan ini dengan aman kepada penerima yang tepat.