Sragen, 6 November 2024 – Solopeduli menyalurkan bantuan sosial untuk warga yang membutuhkan dengan menyerahkan kursi roda kepada Rahma Fariski, seorang penyandang disabilitas yang telah berbaring di tempat tidur selama 12 tahun. Rahma, yang mengalami keterbatasan gerak sejak terjatuh pada usia 5 tahun, selama ini hanya bisa berbaring dan harus dibantu ibunya untuk menjalankan kebutuhan sehari-hari.
Informasi tentang kebutuhan kursi roda bagi Rahma diperoleh Solopeduli melalui laporan dari relawan di lapangan. Sebelumnya, Rahma telah memiliki kursi roda, namun kondisinya saat ini sudah tidak layak pakai, sehingga bantuan kursi roda baru diharapkan dapat meringankan beban keluarga dan meningkatkan mobilitas Rahma.
“Kami sangat berterima kasih kepada Solopeduli dan para donatur yang telah memberikan bantuan kursi roda untuk Rahma. Semoga ini menjadi amal sholeh dan mereka semua diberi kesehatan serta keberkahan oleh Allah SWT,” ujar Basrun, perwakilan keluarga Rahma.
Bantuan ini merupakan wujud kepedulian Solopeduli terhadap masyarakat yang membutuhkan, terutama mereka yang memiliki keterbatasan fisik dan memerlukan alat bantu untuk meningkatkan kualitas hidup. Diharapkan dengan adanya kursi roda baru ini, Rahma dapat lebih nyaman dan mudah dalam menjalani kesehariannya.
Solopeduli berkomitmen untuk terus berkontribusi dan mendukung warga yang membutuhkan bantuan, melalui kolaborasi dengan para donatur serta relawan yang selalu aktif memberikan informasi terkait warga yang memerlukan perhatian.