Benah Rumah Ibadah

 

Masjid Al Johar satu-satunya masjid di Dukuh Alasombo, Desa Alasombo, Kecamatan Weru, Kabupaten Sukoharjo. Desa yang terletak di daerah pegunungan dan berbatasan langsung dengan Kabupaten Gunung Kidul.

Masjid ini tidak sebagaimana masjid yang sering kita lihat. Masjid belum mempunyai kubah, atap sudah mulai keropos, belum ada speaker, lantai masih plester, dinding tembok belum di finishing dan tempat wudhu baru satu, sehingga jama'ah harus mengantri.

Walaupun kondisi masjid belum bisa dikatakan layak dan bagus, namun semangat warga untuk melaksanakan ibadah di masjid patut diacungi jempol. Terbukti, masjid ini di pakai untuk sholat jama'ah setiap waktu, sholat jum'at, pengajian rutin dan kegiatan TPA setiap hari Senin sampai Kamis.

# Sahabat, kami tunggu partisipasi anda dalam program "Benah Rumah Ibadah"
Rekening donasi :
BSM : 704.444.1114
BNI Sy : 073.241.1000
BCA : 392.027.8000
a.n yay solo peduli
(Setelah transfer mohon konfirmasi ke nomer 0857 4087 7041 dengan format : nama,alamat,jumlah donasi,via rekening,benah rumah ibadah. Cth : Joko,Jakarta,500 rb,BCA,benah rumah ibadah)